Jenis Tanaman Buah yang Dapat Ditanam dalam Pot Serta Harga Bibit Terbaru
Jika anda ingin menanam tanaman buah tetapi tidak memiliki halaman yang luas, anda tidak perlu khawatir. Pasalnya, ada cara lain yang dapat anda lakukan untuk menanam tanaman buah dengan menggunakan pot sebagai media tanam atau istilahnya Tabulampot. Buah-buahan yang ditanam dengan teknik tabulampot memiliki rasa yang tidak kalah manis, bahkan resiko busuknya sangat rendah dibanding dengan buah hasil panen pohon besar.
Daftar Isi
Apa sajakah jenis tanaman buah yang dapat ditanam dalam pot? Yuk, simak penjelasan berikut :
Jenis Tanaman Buah yang Dapat Ditanam dalam Pot
1. Tanaman Pot “Buah Strawberry”
Buah ini terkenal akan rasanya asam manisnya dan merupakan salah satu buah yang sangat cocok untuk ditanam dalam pot atau wadah apa saja dengan berbagai ukuran. Jika dulu strawberry hanya dapat tumbuh di dataran tinggi, namun sekarang sudah dapat ditanam di dataran rendah karena sudah ada metode untuk menanam buah ini dengan proses okulasi untuk mendapatkan bibit tanaman yang baik. Harga bibit buah strawberry dalam pot dapat anda dapatkan dengan harga mulai dari Rp 100.000 tergantung jenis dan ukurannya.
2. Tanaman Pot “Buah Delima”
Buah delima (pomegranate) merupakan jenis tanaman yang berasal dari Iran. Ketinggian pohon ini hanya berkisar antara 2-5 meter saja. Sistem perakaran dari buah ini lebih pendek jika dibandingkan dengan buah-buah lain sehingga pertumbuhan dari buah ini menjadi cepat. Untuk merawat pohon ini cukup mudah, anda cukup menyiramnya dua sampai tiga kali seminggu. Pastikan posisi dari pot buah delima ini di bawah sinar matahari agar proses berbuahnya semakin cepat.
Harga bibit buah delima ini berkisar Rp 60.000 tergantung jenis dan ukurannya.
3. Jeruk Nipis
Buah ini dikenal memiliki banyak khasiat bagi manusia, baik sebagai bahan minuman, penyedap, maupun obat herbal. Tidak heran jika banyak orang yang membudidayakan buah ini di pekarangan rumahnya. Anda dapat menanam buah ini dalam pot dengan drainase yang baik, tanah yang subur, serta penyiraman dan pemupukan teratur. Pemupukan terhadap tanaman buah jeruk nipis dilakukan setiap 3-4 bulan sekali dengan pemupukan pertama dilakukan setelah satu bulan tanam. Harga bibit jeruk nipis dapat anda peroleh dengan harga mulai dari Rp 20.000 saja tergantung pada jenis dan ukurannya.
4. Jambu Biji
Biasanya, pohon ini memiliki tinggi 5-6 m, tetapi sekarang anda dapat melakukan pemangkasan terhadap pohon jambu biji menjadi 3 m saja atau bahkan dalam pot sekalipun. Caranya pun tergolong mudah, anda hanya perlu menanam bibitnya yang dihasilkan melalui okulasi selama 4 bulan pada pot yang berukuran medium. Pastikan anda menggunakan pot yang kuat mengingat akar dan batang pohon dari buah ini cukup panjang dan tebal guna untuk menahan beban pohon jambu anda. Bibit jambu biji bisa anda beli dengan harga berkisar Rp 70.000 untuk ukuran 70 cm.
5. Jambu Air
Tanaman ini termasuk tanaman yang mudah berbuah dalam pot. Biasanya, bibit jambu air telah dilakukan pencangkokan terlebih dahulu selama kurang lebih 3 bulan agar pertumbuhannya pada media tanam pot lebih mudah. Penyiraman terhadap tanaman jambu air dilakukan selama dua kali sehari dengan proses pemupukan setiap satu bulan sekali. Hal yang harus diperhatikan dalam pemilihan pot bagi jambu air adalah memastikan terdapat lubang dasar pot yang berfungsi mengalirkan air pasca penyiraman agar akarnya tidak terendam. Harga yang dibanderol untuk mendapatkan bibit pohon jambu air ini sekitar Rp 55.000 tergantung pada jenis serta ukurannya.
6. Tanaman Pot “Buah Semangka”
Tanaman semangka merupakan tumbuhan merambat, akan tetapi semangka juga dapat ditanam dalam media pot. Posisi yang baik untuk menanam pohon ini dalam pot adalah dengan meletakkan tanaman semangka pada posisi yang memiliki cahaya matahari yang cukup. Berikan penyangga sebagai tempat merambat pada tanaman ini agar dapat menahan berat buah semangka. Harga bibit semangka bisa anda dapatkan dengan harga mulai dari Rp 20.000 saja.
7. Tanaman Pot “Buah Melon”
Tumbuhan buah melon juga termasuk tumbuhan merambat. Sama halnya dengan semangka, buah ini juga dapat ditanam dalam pot. Tanaman ini merambat kesamping, untuk itu anda tetap perlu menyediakan media merambat yang kuat. Ukuran dari buah melon dapat ditentukan melalui besar atau kecilnya wadah pot tempat tumbuhnya. Jika anda menginginkan buah yang besar, maka anda dapat menggunakan wadah pot yang besar. Sebaliknya, jika menginginkan buah yang kecil, anda cukup menggunakan wadah yang kecil pula. Harga bibit melon biasanya berkisar Rp 20.000.
8. Tanaman Pot “Buah Kiwi”
Kiwi merupakan tanaman buah yang merambat. Buah ini termasuk jenis buah yang memiliki harga cukup mahal di pasaran karena terkenal akan kandungan antioksidannya yang tinggi dibandingkan dengan buah lainnya. Manfaat antioksidan pada kiwi adalah sebagai pencegah kanker, anti peradangan, dan anti alergen. Kandungan ion potasium pada kiwi juga bermanfaat menurunkan takanan darah tinggi (hipertensi). Cara menanam buah kiwi dalam pot tergolong mudah, lakukan pemupukan pada pohon kiwi menggunakan pupuk kandang secara rutin 3-4 kali hingga ketinggian pohon ini mencapat 1 m. Penyiraman dilakukan secara rutin menggunakan air yang dicampur dengan air bekas cucian beras. Apabila tanaman sudah mulai merambat, buatlah ajir sebagai media merambat bagi tanaman kiwi. Harga bibit kiwi bisa anda dapatkan pada kisaran harga Rp 100.000 hingga Rp 200.000 tergantung jenis dan ukurannya.
9. Blueberry
Untuk menanam buah ini dalam pot, anda memerlukan pot dengan ukuran 50 cm dengan kedalaman 45 cm serta waktu panen yang lebih lama dari buah-buah yang lainnya. Buah ini mengandung antioksidan polyphenol dam anthocyanin yang mampu mencegah pertumbuhan sel kanker pada tubuh, jantung koroner, dan stroke. Pemupukan dilakukan sebanyak dua kali selama masa pertumbuhan dengan pemerian air secara teratur agar tanah tetap lembap. Harga bibit buah blueberry ini tergolong mahal, untuk ukuran 50 cm dibanderol dengan harga Rp 450.000 sampai dengan 650.000 tergantung ukurannya.
10. Buah Persik
Buah ini memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi kesehatan, salah satu kandungannya adalah vitamin C. Selain ini terdapat pula kandungan kalori, lemak, karbohidrat, serat, protein, kalium, serta vitamin E dan vitamin K. Tak hanya itu, kadar gula yang dimiliki buah ini rendah, sehingga baik untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes. Tanaman ini memiliki ciri khas varietas yang tumbuh pendek dengan ketinggi tidak lebih dari 6-8 kaki. Untuk ukuran dengan berat 60gr, harga bibit buah persik dapat anda peroleh dengan harga Rp 125.000.
11. Anggur
Hampir semua varietas anggur bisa ditanam dalam pot. Akan tetapi, pemilihan pot sebagai media tanam anggur ini harus mendapatkan perhatian. Pasalnya, tanaman ini memiliki sulur yang kuat sehingga pemilihan pot ini harus besar dan kokoh. Anggur juga merupakan tumbuhan yang merambat, gunakan media merambat yang kuat bagi anggur. Harga bibitnya dapat anda peroleh dengan harga sekitar Rp 70.000
12. Buah Tin/Ara
Buah tin disebut juga sebagai buah surga karena buah ini banyak disebut dalam kitab beberapa kepercayaan. Buah ini biasanya tumbuh di daerah beriklim hangat dan terkena paparan sinar matahari langsung. Buah tin mengandung vutamnin, mineral, dan fitnonutrien yang baik untuk tubuh. Pemupukan terhadap tanaman ini dilakukan secara berkala dan penyiraman dilakukan satu kali yaitu pada pagi hari atau sore hari.
Demikianlah beberapa jenis tanaman yang dapat ditanam dalam pot. Pemilihan varietas yang tepat dapat membantu tanaman menjadi subur di lingkungan anda.